Situs berisikan pengetahuan, informasi dan ilmu komputer.

Friday, May 22, 2015

Peluang Usaha Untuk Mahasiswa

Central-Pengetahuan - Hal yang terpenting untuk mendapatkan peluang usaha adalah harus berfikir kreatif, inilah yang menjadi kelemahan mahasiswa dalam mencari peluang usaha, kurangnya kreatifitas membuat para mahasiswa sulit untuk menetukan pekerjaan apa yang akan di lakukan sambil kuliah. Selalu berfikir tidak ada waktu untuk bekerja karena kesibukan kuliah. Tanpa di sadari banyak peluang usaha disekitar mereka yang dapat mereka maanfaatkan untuk mendapatkan penghasilan yang cukup untuk menambah uang sakunya.

Untuk itu saya menulis artikel tentang Peluang Usaha Untuk Mahasiswa agar pemikiran anda terbuka untuk menangkap peluang usaha disekitar anda, yang nantinya bisa anda gunakan sebagai pekerjaan sampingan anda. Dan tentunya anda akan mendapatkan penghasilan dari situ.

Dalam artikel ini saya menuliskan 5 Peluang Usaha Untuk Mahasiswa yang mudah dilakukan dan
tidak memerlukan modal yang besar, hanya memerlukan sedikit kreativitas dan kemampuan yang
ada pada diri anda.

Baiklah langsung saja saya akan membahas peluang usaha untuk mahasiswa.

1. Menulis Artikel di Blog
    Jika anda memiliki hobi menulis, cobalah menulis artikel di blog karena itu merupakan peluang
    yang baik untuk mendatangkan uang. Anda bisa menulis artikel tentang apapun asalkan itu
    berguna bagi orang lain.Jika blog yang anda kelolah banyak pengunjungnya, anda bisa
    menyediakan tempat iklan, menyediakan jasa disain blog, jual templet serta jual buku. Anda akan
    mendapatkan uang dari penyediaan layanan tersebut.

    Artike terkait : Menghasilkan uang dari internet

2. Jasa Print atau Pengetikan.

    Jika anda memiliki komputer dan printer, cobalah membuat jasa print atau pengetikan di rumah
    anda, lalu tawarkan kepada teman ataupun orang di sekitar anda mungkin mereka mau
    menggunakan jasa anda. Kalau banyak yang mau menggunakan jasa anda, maka anda akan
    mendapat kan penghasilan yang lumayan.

3. Jasa Download.
    Job yang satu ini cukup pupuler dikalangan mahasiswa, karena hanya membutuhkan modal
    yang kecil dan mudah dilakukan. Anda hanya memerlukan laptop dan koneksi jaringan, kalau
    untuk laptop saya rasa setiap mahasiswa pasti sudah punya dan untuk koneksi jaringan anda bisa
    memanfaatkan fasilitas jaringan yang ada dikampus anda.anda bisa memulainya dengan
    membuat group jasa download di jejaring sosial seperti, Facebook, Twitter danlain sebagainya.

4. Jasa Designe Logo (Grafis).
    Jika anda memiliki kemampuan designe yang cukup baik, entah itu menggunakan Photoshop,
    Coreldraw, Adobe Firework atau software lainnya, cobalah untuk membuat desain logo dan hasil
    nya coba anda tawarkan kepadateman-teman anda ataupun orang lain. Jika hasil disain logo anda
    banyak di minati maka anda bisa memdapatkan uang dari hasil penjualan logo tersebut.

5. Guru Les.
    Jika anda memiliki pengetahuan di bidang tertentu seperti bahasa inggris, matematika, fisika
    dan lain-lainanda bisa menjadi seorang guru les. Anda bisa membukan les private di rumah atau
    anda datang ke rumah-rumah untuk menawarkan jasa les private. Dari situlah nanti anda akan
    mendapatkan uang tambahan.



Sekian artikel tentang Peluang Usaha Untuk Mahasiswa ini saya tulis, semoga informasi ini menjadi pengetahuan yang bermanfaat. Baca juga artikel tentang Cara Mendapatkan Uang Dari Internet. Kalau ada kesalahan penulisan saya mohon maaf. Anda bisa memberikan saran dan komentar tentang artikel ini melalui Pos Komentar yang ada dibawah.

Terimakasi atas kunjungannya...:)


Transmisi Serial dan Paralel

Central Pengetahuan - Pada umumnya transmisi dibedakan menjadi dua macam yaitu, transmisi serial dan transmisi paralel.

A.  Transmisi Serial
              Transmisi serial adalah jenis transmisi yang hanya mengirimkan 1 bit setiap waktu.
      Bit-bit dikirimkan secara bergantian, satu per-satu. Model transmisi seperti ini sering dijumpai
      pada hubungan antara komputer dan modem atau hubungan antara komputer dan perinter serial

Transmisi Serial dan Paralel

B.  Transmisi Paralel

             Transmisi paralel adalah jenis tansmisi yang hanya mengirimkan sejumlah bit per-waktu.
     Setiap bit memiliki jalur sendiri, seperti yang terlihat pada gambar dibawah oleh karena sifatnya
     yang demikian, data yang mengalir pada transmisi paralel jauh lebih cepat dari pada transmisi
     serial.

Transmisi Serial dan Paralel

     Model transmisi seperti ini biasanya digunkan untuk komunikasi jarak pendek. Misalnya,
     transmisi ke printer atau untuk komunikasi data duah buah komputer.


C.  Arah transmisi
             Dua buah peranti yang berkomunikasi dapat memiliki salah satu dati tiga kemungkinan arah 
     transmisi: simplex, half duplex dan full duplex
     1.  Simplex adalah arah transmisi yang hanya memungkinkan isyarat mengalir dua arah.
           contoh : * Siaran televisi, yang memancarkan isyarat dari stasiun televisi ke antena TV.
                        * Hubungan antara piranti pembaca barcode dengan komputer.

Transmisi Serial dan Paralel
  
     2.  Half Duplex
adalah hubungan dua arah yang hanya dapat dilakukan secara bergantian.
           contoh : * Walkie-talkie atau CB, fungsi pengirim dan fungsi penerima harus dilakukan
                           secara berhantian.

Transmisi Serial dan Paralel

    3.  Full Duplex adalah hubungan dua arah yang dilakukan secara bersama.
           contoh : * Telepon, handphone dll

Transmisi Serial dan Paralel


D.  Mode Transmisi

                Berdasarkan cara data dikirim dari suatu piranti ke priranti yang lain dan diterima oleh 
      penerima, ada dua mode transmisi yang digunakan, yaitu transmisi sinkron dan transmisi 
      asinkron.
     
      1.  Transmisi Sinkron (Synchronous Transmission).
                   Transmisi singkron adalah transmisi yang mengirimkan data per-blok dalam jumlah 
           karakter. Pada bagian awal terdapat field SYN(synchronization) yang berupa sebuah karakter 
           untuk melakukan sinkronisasi. Selanjutnya, terdapat field STX (Start-Of-Taxt) yang berupa 
           karakter untuk menyatakan bahwa karakter selanjutnya adalah data. Di akhir data 
           terdapat ETX  (End-OF-Text) yang berupa sebuah karakter untuk menyatakan akhit teks.
           Lalu BBC (Block- Check-Character) digunakan untuk melakukan pemeriksaan.
Transmisi Sinkron dan Asinkron


     2.  Transmisi Asinkron (Asynchronous Transmission).
                  Transmisi asinkron adalah transmisi yang mengirimkan data per-karakter. Setiap
          karakter ditandai dengan bit pemulai (start bit), bit pengakhir (stop bit) serta bit pemeriksa
          kesalahan.Bit pemulai digunakan untuk memberi tahu bahwa pengirim akan mengirimkan
          sebuah karakter dan bit pengakhir menyatakan tanda bahwa sebuah karakter telah dikirim.
          Cara seperti ini sering digunakan pada mikrokomputer.

Transmisi Sinkron dan Asinkron


Sekian artikel tentang Transmisi Serial dan Paralel. Baca juga artikel tentang Media Transmisi Guided dan Unguided. Semoga artikel ini menjadi pengetahuan yang bermanfaat bagi para pembaca. Anda bisa memberilkan saran dan komentar tentang artikel ini. Apabila ada kesalahan saya mohon maaf.


Terimakasih atas kunjungannya..:)


Media Transmisi Guided dan Unguided

Central Pengetahuan - Media transmisi merupakan media yang digunakan untuk menghubungkan antara pengirim dan penerima untuk melintaskan data yang telah diubah menjadi kode/isyarat. Media transmisi terbagi menjadi dua, yaitu media transmisi guided dan media transmisi unguided.

Media Transmisi Guided dan Undguide


A.  Transmisi Guided (Transmisi Berkabel).
                Transmisi Guided adalah media transmisi yang menggunakan media fisik berupa kabel
      untuk menghubungkan pengirim dan penerima dalam mengirimkan data.
      Ada tiga media transmis  guide, yait :
      1.  kabel Twisted Pair
      2.  Kabel Koaksial (Coaxial Cable)
      3.  Kabel Serat Optik

1.  Kabel Twisted Pair
     Kabel Twisted Pair terbagi menjadi dua macam, yaitu :
     1.   Kabel UTP (Unshielded Twisted Pair)
          Kabel UTP biasanya digunakan pada jaringan LAN (Local Area Network) dengan kecepatan
          10 hingga 100 Mbps. Menurut EIA (Electronics Industries Association) UTP dikategorikan
          menjadi 5 macam,yaitu:

Media Transmisi Guided dan Undguide

     2.  Kabel STP (Shielded Twisted Pair).
          Kabel STP biasanya dipakai pada instansi IBM, pada jaringan token ring. Kabel STP mampu
          mengurangi interferensi dengan lebih baik .

Media Transmisi Guided dan Undguide

2.  Kabel Koaksial (Coaxial Cable).

              Kabel koaksial mengandung pengantar yang terbuat dari tembaga pada bagian inti.
     pengentar ini diselubungi dengan penyekat (insulator). Penyekat ini deselubungi dengan anyaman
     kawat. Selanjutnya, anyaman kawat dibungkus dengan penyekat. Anda dapat melihat kabel
     koaksial pada gambar berikut.

Media Transmisi Guided dan Undguide


     Kabel koaksial biasa digunakan untuk koneksi jaringan lokal (LAN), koneksi TV kabel dan 
     antena  TV. kecepatan transfer data berkisar antara 100 Mbps sampai 2,4 Gbps.

     Jenis-Jenis Kabel Koaksial :
     1. RG-8 digunakan untuk Thick Ethernet.
     2. RG-9 digunakan untuk Thick Ethernet.
     3. RG-11 digunakan untuk Thick Ethernet.
     4. RG-58 digunakan untuk Thin Ethernet.
     5. RG-59 digunakan untuk televisi.


3.  Kabel Serat Optik
                Kabel serat optik membawa isyarat data dalam bentuk berkas cahaya. Kabel ini biasanya
     digunakan pada LAN berkecepatan gigabit per detik. Kabel serat optik menyerupai kabel koaksial,
     tetapi tanpa deselubungi dengan anyaman kawat halus. Bagian tengah kabel (disebut inti) berupa
     kaca yang digunakan untuk melewati cahaya. Inti ini deselubungi oleh lapisan kaca yang disebut
     cladding. Indeks reflektif cladding lebih rendah daripada inti. Sebagai akibatnya, cahaya yang
     memantul ke cladding akan dipantulkan kembali ke inti. Bagian cladding dilapisi oleh jaket
     pelindung. Pada prakteknya, sejumlah serat optik dikemas menjadi sebuah kabel dan dibungkus
     dalam sarung.

Media Transmisi Guided dan Undguide



Artikel selanjutnya : Transmisi Serial dan Transmisi Paralel


Sekian artikel tentang Media Transmisi Guided. Semoga artikel ini menjadi pengetahuan yang bermanfaat bagi para pembaca. Anda bisa memberikan saran dan komentar mengenai artikel ini. Apabila ada kesalahan dalam penulisan saya mohon maaf

Terimakasih atas kunjungannya...:)
    

Wednesday, May 6, 2015

Cara Konfigurasi Samba Server di Ubuntu


https://central-pengetahuan.blogspot.com


Central Pengetahuan - Artikel kali ini akan membahas bagaimana cara konfigurasi samba server di linux ubuntu. Namun sebelumnya, anda harus tahu terlebih dahulu apa itu samba.

Samba adalah sebuah program yang bekerja pada sistem operasi linux, dimana program tersebut
menyediakan layanan sharing seperti sharing file, sharing printer dan sharing antara windows dan linux. Saya rasa penjelasan tentang samba sudah cukup sampai di sini.

Selanjutnya saya akan membahas bagaimana cara konfigurasi samba server di Ubuntu.
Saya sarankan untuk meperhatikannya sebaik mungkin agar tidak terjadi kesalahan saat melakukan
konfigurasi.

Langkah-langkah konfigurasi samba server di ubuntu.
1.  Silahkan masuk root terlebih dahulu
    $ sudo su -l

2.  Instal aplikasi samba dengan printah di bawah ini
     # apt-get install samba smbfs

3.  Setelah instalasi selesai, lakukan pengeditan file smb.conf
     # nano /etc/samba/smb.conf

4.  Tambahkan listing skript dibawah ini: (server=Nama User di Linux)
     [server]
     comment = bagian server
     browseable = yes
     writeable = no
     public = yes
     path = /home/server
     guest ok = no
     valid users = server
     locking = no
     create mask = 0600
     directory mask = 0700
     force group = server

5.  Setelah itu, simpan dan keluar dari pengeditan tadi.

6.  Ketikkan perintah dibawah ini untuk mengisi akun password server untuk login samba
     # smbpasswd -a server

8.  Terakhir restart service sambanya dengan printah
     # /etc/init.d/smbd restart

8.  Lakukan pengetesan dengan mengetikkan IP nya pada browser. Contoh \\192.168.5.1


Sekian artikel Cara Konfigurasi Samba Server di Ubuntu. Semoga atikel ini bermanfaat bagi anda.


Terimakasih atas kunjungannya...:)

Popular Posts

Recent Posts

Categories

Unordered List

Text Widget